Arief Rohman: Embung Jurangjero Perlu Dinormalisasi

- Penulis

Senin, 3 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

BLORA,
ANTARAKITA.ID –

Bupati Blora Arief Rohman bersama Kepala Desa Sidomulyo, Suyatman meninjau Embung
Jurangjero, di Desa Sidomulyo, Kecamatan Banjarejo, Blora Minggu sore
(2/4/2023). Hal ini dilakukan usai banjir bandang yang melanda Dukuh Jurangjero
Sabtu (1/4/2023) lalu. Hasilnya, Embung Jurangjero Perlu Dinormalisasi.

“Setelah
kita lihat bersama Pak Kades, ternyata di Embung Jurangjero ini memang banyak
pengendapan (sedimentasi-red). Banyak tanaman ganggangnya juga. Sehingga Pak
Kades mengusulkan agar ada normalisasi dan diperluas. Harapannya daya tampung
bisa lebih maksimal. Mengurangi potensi banjir dan memaksimalkan manfaat
bendungan atau embung untuk irigasi pertanian,” ucap Bupati Arief saat
meninjau embung.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Akibat
pengendapan tersebut, airnya kerap meluap dan menimbulkan banjir. Sebab sedimentasinya
cukup tinggi saat hujan deras. Bupati juga akan mengambil langkah untuk
mengatasi persoalan tersebut. Yaitu dengan mengkomunikasikan dengan Kepala BBWS
Pemali Juana, Adek Rizaldi. Dinas terkait untuk bisa normalisasi.  Sebab,  aset
yang di kelola Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pemali Juana, di bawah Ditjen
SDA Kementerian PUPR.

“Akan
kita komunikasikan dengan Kepala BBWS Pemali Juana, Pak Adek Rizaldi. Dinas
terkait, DPUPR akan kita minta menyiapkan usulan teknisnya. Semoga nanti ada
solusi bersama untuk Sesarengan mBangun Blora,” lanjut bupati.

Sementara
itu, Kades Sidomulyo, Suyatman menerangkan, ketika hujan lebat banyak ladang
garapan masyarakat di sekitar Embung Jurangjero yang ikut terendam air. “Kalau
bisa dibebaskan sekalian untuk perluasan embung, dinormalisasi, agar daya
tampungnya bisa lebih maksimal. Jika diperluas embungnya, bisa mengurangi
potensi banjir. Embung ini sudah lama, bertahun-tahun tidak ada pengerukan.
Hanya ada petugas jaga yang bertugas merawat mesin dan buka tutup pintu
air,” ungkap Kades.

Menurut
Kades Suyatman, normalisasi sangat dibutuhkan, dan mengecek kondisi anak sungai
yang alirannya masuk ke embung. Karena akibat luapan embung, sudah ada dua kali
banjir yang terjadi.

Pihaknya
berterimakasih kepada Bupati Arief Rohman yang telah bersedia ikut blusukan ke
Embung Jurangjero dan mendorong normalisasi ke BBWS Pemali Juana. “Terimakasih
Pak Bupati atas kedatangannya untuk melihat langsung Embung Jurangjero. Semoga
dengan akses yang beliau miliki ke BBWS Pemali Juana bisa memberikan manfaat
bagi kami yang ada di Desa Sidomulyo,” pungkasnya. (TL)

Berita Terkait

Berkunjung ke Kampung Adat Namata, SPK Diberi Nama Sabu
Ngkeros Tersangka, Anak Muda Pendukung Maron Balik Kanan Cabut Dukungan
Satreskrim Polres Manggarai Bongkar Arena Judi Taji Manuk di Ruteng
Oknum WNA PT KRI Rembang Tusuk Warga Blora Pakai Gunting
Tularkan Virus Pembangunan di Reok Barat, Warga Loce Siap Pugu tuk Paket Hery Fabi
Manggarai Tertinggi dapat Dana Transfer Pusat 2025, DAU, DAK hingga Dana BH
55 ASN Pemkab Blora Terima SK Pensiun
Penyerahan Mahasiswa Magang Di SMAN 3 Poco Ranaka

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 21:58 WIB

Berkunjung ke Kampung Adat Namata, SPK Diberi Nama Sabu

Selasa, 19 November 2024 - 21:51 WIB

Ngkeros Tersangka, Anak Muda Pendukung Maron Balik Kanan Cabut Dukungan

Selasa, 19 November 2024 - 17:34 WIB

Satreskrim Polres Manggarai Bongkar Arena Judi Taji Manuk di Ruteng

Jumat, 15 November 2024 - 06:23 WIB

Oknum WNA PT KRI Rembang Tusuk Warga Blora Pakai Gunting

Sabtu, 9 November 2024 - 06:21 WIB

Tularkan Virus Pembangunan di Reok Barat, Warga Loce Siap Pugu tuk Paket Hery Fabi

Jumat, 11 Oktober 2024 - 14:28 WIB

Manggarai Tertinggi dapat Dana Transfer Pusat 2025, DAU, DAK hingga Dana BH

Jumat, 4 Oktober 2024 - 18:46 WIB

55 ASN Pemkab Blora Terima SK Pensiun

Minggu, 29 September 2024 - 10:52 WIB

Penyerahan Mahasiswa Magang Di SMAN 3 Poco Ranaka

Berita Terbaru

Berita Daerah

Berkunjung ke Kampung Adat Namata, SPK Diberi Nama Sabu

Kamis, 21 Nov 2024 - 21:58 WIB

Berita Daerah

Satreskrim Polres Manggarai Bongkar Arena Judi Taji Manuk di Ruteng

Selasa, 19 Nov 2024 - 17:34 WIB

Berita Daerah

Oknum WNA PT KRI Rembang Tusuk Warga Blora Pakai Gunting

Jumat, 15 Nov 2024 - 06:23 WIB