Badak LNG Salurkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Bontang Kuala

- Penulis

Sabtu, 1 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LUDES: kebakaran di RT 05 Kelurahan Bontang Kuala, Kecamatan Bontang Utara, Kota Bontang.

LUDES: kebakaran di RT 05 Kelurahan Bontang Kuala, Kecamatan Bontang Utara, Kota Bontang.

ANTARAKITA.ID, BONTANG – Badak LNG, salah satu anak usaha PT Pertamina Hulu Energi (PHE) selaku Subholding Upstream Pertamina, menyalurkan bantuan sosial kepada masyarakat terdampak kebakaran di RT 05 Kelurahan Bontang Kuala, Kecamatan Bontang Utara, Kota Bontang. Bantuan yang diberikan berupa logistik, sandang, serta dana infrastruktur senilai lebih dari 5 juta rupiah diserahkan langsung oleh Supervisor Internal dan External Relations, Syuhril, didampingi oleh perwakilan Kelurahan Bontang Kuala, Karang Taruna, dan Ketua RT setempat pada Rabu (29/5).

Syuhril menjelaskan bahwa, bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian dan aksi tanggap bencana yang dilakukan perusahaan kepada masyarakat sekitar.

“Keterlibatan langsung dari tim kami dalam penyerahan bantuan ini merupakan bentuk empati dan solidaritas kami dengan korban kebakaran,” ungkap Syuhril.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bantuan ini mencakup berbagai kebutuhan dasar seperti bahan makanan, produk kebersihan, pakaian, kasur lipat, dan dana untuk perbaikan infrastruktur yang dapat digunakan oleh korban yang terdiri atas lansia, dewasa, anak-anak, dan balita.

“Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban korban yang rumahnya hangus terbakar dan membantu mereka memulai proses pemulihan,” tambah Syuhril.

Pada kesempatan ini, M. Yasid Nuafal selaku perwakilan dari Karang Taruna Bontang mengucapkan terima kasih kepada Badak LNG yang telah memberikan bantuan kepada warga yang terkena musibah. Beliau berharap semoga Badak LNG akan tetap berjaya di masa depan dan terus memberi manfaat kepada masyarakat Bontang pada umumnya.

Badak LNG berkomitmen untuk terus mendukung masyarakat dalam situasi darurat dan memastikan bahwa kebutuhan kelompok rentan selalu diprioritaskan dalam setiap aksi tanggap darurat. Perusahaan akan terus berkontribusi secara aktif dalam berbagai program kemanusiaan dan pembangunan komunitas di Bontang dan sekitarnya. (MR)

Berita Terkait

Aktivis Anti-Korupsi Desak Mardani H Maming Segera Dibebaskan
Bahaya Janji Politik
Pemkab Blora Kembali Tuntut Keadilan DBH Migas Blok Cepu
Enggan Gunakan Id Card, Ahang Nilai Perilaku Pimred Floresa Lecehkan Dunia Pers
Transisi Energi; Apakah Utopia?
Partai Demokrat Dukung Penuh Pasangan ASRI di Pilkada 2024
Rekrut Pegawai Baru, BKD Panggil Camat Kradenan
MPKN Kirimi Kejari Blora Karangan Bunga “Nyleneh”

Berita Terkait

Jumat, 4 Oktober 2024 - 20:20 WIB

Bahaya Janji Politik

Jumat, 4 Oktober 2024 - 19:03 WIB

Pemkab Blora Kembali Tuntut Keadilan DBH Migas Blok Cepu

Jumat, 4 Oktober 2024 - 15:02 WIB

Enggan Gunakan Id Card, Ahang Nilai Perilaku Pimred Floresa Lecehkan Dunia Pers

Rabu, 2 Oktober 2024 - 09:20 WIB

Transisi Energi; Apakah Utopia?

Kamis, 8 Agustus 2024 - 23:00 WIB

Partai Demokrat Dukung Penuh Pasangan ASRI di Pilkada 2024

Senin, 22 Juli 2024 - 17:09 WIB

Rekrut Pegawai Baru, BKD Panggil Camat Kradenan

Senin, 22 Juli 2024 - 16:41 WIB

MPKN Kirimi Kejari Blora Karangan Bunga “Nyleneh”

Senin, 22 Juli 2024 - 16:26 WIB

Kejati Limpahkan Kasus Honor Narasumber DPRD ke Kejari Blora

Berita Terbaru

Berita Daerah

Berkunjung ke Kampung Adat Namata, SPK Diberi Nama Sabu

Kamis, 21 Nov 2024 - 21:58 WIB

Berita Daerah

Satreskrim Polres Manggarai Bongkar Arena Judi Taji Manuk di Ruteng

Selasa, 19 Nov 2024 - 17:34 WIB

Berita Daerah

Oknum WNA PT KRI Rembang Tusuk Warga Blora Pakai Gunting

Jumat, 15 Nov 2024 - 06:23 WIB